Organisasi Aliran PBB Baru Berdiri Agustus 2008

Gambar2 dan Berita2 kekejaman akibat dari pengaruh Islam baik terhadap sesama Muslim maupun Non-Muslim yang terjadi di Indonesia.
Post Reply
Laurent
Posts: 6083
Joined: Mon Aug 14, 2006 9:57 am

Organisasi Aliran PBB Baru Berdiri Agustus 2008

Post by Laurent »

Organisasi Aliran PBB Baru Berdiri Agustus 2008
Indra Prasasti - RCTI

Facebook Twitter Google+
BANJAR - Aliran Paghoiban Budaya Bangsa (PBB) yang berkembang di Kota Banjar, Jawa Barat diduga berpusat di Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Menurut pimpinan PBB di Desa Kujang Sari Kecamatan Langensari, Kabupaten Banjar, Margono, aliran PBB di Kota Banjar baru berdiri sekira Agustus 2008. Pendirian organisasi itu dilakukan atas instruksi dari pimpinan pusat yang ada di Gombong.

Hingga saat ini sedikitnya 40 orang telah menjadi anggota organisasi aliran ini di Kabupaten Banjar. Sebagai syarat, untuk menjadi pengikut aliran PBB, menurut Margono anggotanya diminta tidak mencantumkan agama dalam kartu tanda penduduk (KTP).

"Tapi kami tidak memaksa orang untuk masuk, kami saling menghormati saja," kata Margono.

Warga setempat, menurut Margono umumnya tidak menolak kehadiran mereka, namun dia mengkui bahwa ritual Sabtu Manis yang biasa dilakukan anggotanya secara berjamaah sempat diganti waktu pelaksanaannya.

Sebelumnya ritual tersebut dilakukan mulai pukul 12.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB, namun dua pekan terakhir ini waktunya diubah menjadi pukul 19.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB.

Perubahan itu dikarenakan adanya komplain dari warga sekitar, karena ritual tersebut menimbulkan suara yang dianggap mengganggu, terutama saat pembacaan doa semedi yang dibacakan secara beramai-ramai dengan dipimpin seorang imam. (fit)

http://m.okezone.com/read/2009/05/18/1/ ... ustus-2008
Mirror: Organisasi Aliran PBB Baru Berdiri Agustus 2008
Follow Twitter: @ZwaraKafir
Post Reply