Apakah ada kemajuan umat Islam sekarang?

Pelanggaran HAM terhadap sesama umat Muslim, kemiskinan dan keterbelakangan yang disebabkan oleh Islam dan penerapan Syariah Islam.
Post Reply
H.Nadri Saaduddin
Posts: 122
Joined: Sun Jun 11, 2006 4:30 am
Location: Payakumbuh
Contact:

Apakah ada kemajuan umat Islam sekarang?

Post by H.Nadri Saaduddin »

Assalamualaikum wr.wb.

Kendatipun di Indonesia ini diantara ulama-ulama Islam ada yang mengatakan bahwa Ummat Islam Indonesia mengalami banyak kemajuan, namun secara kenyataannya apa yang mereka katakan itu sulit sekali untuk dibenarkan dan kita sungguh-sungguh tidak mengerti kriteria dan indikator apa yang mereka pakai untuk mengukur dan menilai adanya kemajuan ummat Islam tersebut.

Apa yang kita lihat dewasa ini, sesungguhnya tidaklah demikian, dan itu tidak saja di Indonesia tanah tercinta ini , bahkan diberbagai negara Islam dan dunia Islam pun, kita sulit sekali menjumpai ummat-ummat Islam yang mengalami kemajuan sehingga mereka bisa dijadikan teladan bagi ummat-ummat lain.

Adanya perpecahan-perpecahan sesama golongan dalam Mainstream Islam sudah merupakan kondisi yang tidak bisa disembunyikan lagi.Ummat Islam yang dikatakan oleh Allah sebagai "khairu ummati ukhrijat linnasi" sebaik-baiknya ummat yang dibangkitkan Allah bagi manusia sama sekali belum lagi bisa terwujud dilapangan berdasarkan dari performance ummmat Islam yang ada sekarang ini.

Kalaulah kita mencoba melihat kebelakang yakni di zaman Nabi Muhammad SAW dan para khalifah rasyidah, kita tidak menampak sama sekali bahwa telah terjadi perpecahan dikalangan ummat Islam itu. Bahkan ketika itu belum lagi ada firqah atau golongan dan juga belum ada suatu organisasi atau partai apapun yang berlabelkan Islam. Yang ada waktu itu hanya "satu ummat" dengan “satu pemimpin" dengan kekompakan ummat dan keutuhan yang telah mengantarkan Ummat kepada kepada suatu kejayaan Islam. Sejarah Islam juga mencatat bahwa pada waktu itu Ummat Islam merupakan ummat yang paling baik, teladan bagi siapa-siapa yang mencari contoh yang baik dalam kehidupan dunia dan akhirat.

Tetapi apa yang kita saksikan pada zaman ini sesungguhnya tidaklah mengherankan sekali. Bahkan apa yang kita saksikan sekarang ini telah dinubuwatkan oleh Rasulullah SAW 14 abad yang silam.Bahwa keadaan ummat Islam yang utuh dan penuh kekompakan itu, sesungguhnya tidaklah akan berlangsung lama.

Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW telah memprediksikan bahwa pada suatu masa ummat Islam itu akan berpecah belah, terdiri berbagai firqah dan golongan dan bercampur aduk dan saling bertengkar sesama mereka sendiri. Hadits berikut ini lebih lanjut mengatakan:

"Manusia yang terbaik adalah manusia dimana saya berada ditengah-tengahnya, kemudian angkatan yang berikutnya dan kemudian angkatan yang berikutnya lagi" (Bukhari jilid 2, hal 186 Cetakan Mesir)

Nubuwatan Rasulullah SAW ini nada-nadanya biasa saja, tetapi kalau kita melihat dan membaca sabda-sabda beliau yang lainnya, keadaannya sungguh sangat memprihatinkan. Beliau mengabarkan juga bahwa perpecahan ummat dan kemunduran ummat Islam itu akan menuju kepada keadaan yang sangat buruk sehingga ditegaskan beliau bahwa akan datang suatu masa dimana ummat Islam itu akan "mengikuti jejak" kaum Yahudi dan Nasrani. Bukan saja dalam berpecah-belahnya mereka tetapi juga dalam segala kelakuan dan perangainya.

Mengenai hal itu Rasulullah SAW bersabda dalam tiga hadits berikut ini:

1. "Akan datang suatu masa atas manusia dimana tidak ada lagi yang tinggal dari Islam kecuali namanya dan dari Al-Qur'an yang tinggal hanya tulisannya. Mesjid-mesjidnya makmur tapi kosong dari petunjuk dan “ulama-ulama mereka” akan menjadi wujud paling buruk dibawah kolong langit. Kekacauan (fitnah) akan keluar dari mulut mereka tetapi akhirnya kembali kepada mereka juga"..... (Riwayat Baihaqi)

2. "Kamu (orang-orang Islam) sudah tentu akan mengikuti jejak mereka yang telah mendahului kamu, dalam setiap langkahnya , sedemikiannya hingga apabila ada diantara mereka yang terperosok di lubang biawak, kamu pun akan berlaku sama. Para sahabat menanyakan kepada Nabi Muhmmad SAW: "Ya, Rasulullah! Apakah yang engkau maksudkan itu kaum Yahudi dan Nasrani?" Jawab beliau: "Siapa lagi, kalau bukan mereka !".....(Riwayat Bukhari dan Muslim)

3. "Ketahuilah, sesungguhnya orang-orang yang sebelum kamu dari Ahli Kitab , mereka bercerai berai menjadi tujuh puluh dua golongan dan sesungguhnya Millah (Ummat Islam) ini akan berpecah belah menjadi tujuh puluh tiga Millah.... tujuh puluh dua dalam Neraka dan satu dalam Jannah (sorga), yakni Al-Jama'ah"...(Riwayat Abu Dawud)

Nah, dengan melihat dan membaca tiga buah hadits diatas, dimana ketiga-tiganya menubuwatkan keadaan nasib Ummat Islam yang wujud diakhir zaman ini dihadapan kita, maka kita sama sekali tidak mungkin bisa mengingkari bahwa keadaan sekarang ini secara global ummat Islam telah mengalami kemunduran total yang bertolak belakang dari keadaan dizaman Rasulullah SAW dan para sahabat beliau.

Kalau mayoritas Ummat Islam yang diisyaratkan dengan "tujuh puluh dua Millah akan masuk Neraka".... tentu saja karena akibat kehidupan kita didunia sekarang ini tidak sesuai lagi dengan ajaran Islam yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW empat belas abad yang silam itu. Hanya satu golongan yang masuk Jannah atau sorga.... yaitu "Al-Jama'ah".

Siapakah yang dikatakan Al-Jama’ah itu dan bagaimana ciri-ciri dan definisinya agar kita bisa melihat dan menentukan golongan yang dikatakan Rasulullah SAW akan dikecualikan dari Neraka itu?

Apabila dalam kehidupan sehari-hari kita melihat praktek shalat yang dilakukan ummat Islam, kita jumpai dua macam cara. Yang pertama adalah shalat sendiri-sendiri sedang cara yang lain adalah shalat berjamaah yang dipimpin oleh seorang imam.

Kalau kita melakukan shalat sendiri-sendiri yang jadi imam dan makmum adalah kita sendiri maka yang demikian itu bukanlah dikatakan shalat berjamaah namanya. Tetapi kalau kita terdiri beberapa orang saja dan melakukan shalat bersama dengan dipimpin seorang imam maka itulah yang dinamakan shalat berjamaah.
biksu sonje
Posts: 465
Joined: Thu Sep 09, 2010 5:18 pm

Re: Apakah ada kemajuan umat Islam sekarang?

Post by biksu sonje »

H.Nadri Saaduddin wrote:Siapakah yang dikatakan Al-Jama’ah itu dan bagaimana ciri-ciri dan definisinya agar kita bisa melihat dan menentukan golongan yang dikatakan Rasulullah SAW akan dikecualikan dari Neraka itu?
dorayemon :-$



ada nyang tahu ciri2+definisi dorayemon :-k
Post Reply