Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Orang-orang dari seluruh dunia yang murtad (termasuk dari FFInternasional). Siapa mereka dan mengapa mereka meninggalkan Islam ? Murtadin2 dari FFIndonesia silahkan masukkan pengakuan ke 'Mengapa Saya Murtad ?'
Post Reply
User avatar
Adadeh
Posts: 8184
Joined: Thu Oct 13, 2005 1:59 am

Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Post by Adadeh »

Perjalananku Meninggalkan Islam

Image
Blog Rafi Aziz: Exmuslim Debunks Islam


Hello Semua!

Aku membuat sebuah blog untuk menerangkan pengalaman dan perasaanku dari seorang Muslim Suni menjadi atheis. Aku akan memperkenalkan diriku. Namaku adalah Rafi Aziz. Aku dulu adalah Muslim selama 22 tahun dan lahir di keluarga Islam. Kakekku adalah imam ternama di mesjid terkenal di Pakistan.

Meskipun Muslim tentunya akan menuduh aku bukanlah Muslim “sejati” (apapun maksudnya istilah ini) atau bahwa aku tidak benar² mengerti Islam; tapi aku akan katakan pada mereka bahwa “Aku dulu adalah Muslim yang sangat taat.” Aku masih ingat saat membaca keterangan tentang kematian Muhammad. Pikiranku berusaha menyusun kejadian itu berdasarkan berbagai versi kisah yang kubaca. Aku membayangkan Muhammad berbaring di pangkuan Aisyah saat dia mati. Tentunya orang² terkejut saat mendengar Abu Bakr berkata, “ …siapapun diantara kalian yang memuja Muhammad, sekarang Muhammad telah mati, tapi bagi mereka yang memuja Allah, Allah masih hidup dan tidak akan mati.” Saat itu bajuku basah oleh airmataku yang bercucuran ketika membaca kisah tersebut.

Yah, memang begitulah, dulu aku sangat mencintai Allah, Muhammad, dan Islam. Masuk Jannat (syurga) adalah hal yang paling penting dan memuaskanku. Aku terus-menerus berterima kasih pada Allah karena lahir sebagai Muslim. Tapi keadaan mulai berubah setelah aku beranjak dewasa. Saat masih kecil dulu, aku tak pernah punya akses ke komputer dan internet. Tapi setelah besar, aku bisa memakai internet dan membaca terjemahan Qur’an, berbagai Tafsir, dan Hadis. Terlebih lagi, semua ini tersedia secara gratis. Yang kupelajari dari internet tentang Islam ternyata sangat mengejutkanku. Selama bertahun-tahun aku menyelidiki secara mendalam dan sesering mungkin. Semakin banyak aku mengetahui, semakin kaget dan terganggu pula pikiranku.

Aku membaca semuanya: dari hal pernikahan dengan anak perempuan kecil sampai pembunuhan terhadap wanita yang sedang mengandung dan Muhammad memaafkan pembunuhnya. Seperti layaknya Muslim yang taat, aku menyerap semuanya tanpa banyak tanya dan untuk sementara semuanya tampak baik² saja. Aku menganggap semua itu benar dan masuk akal. Bagaimana pun juga, Muhammad kan makhluk sempuran dan semua keraguanku bersumber dari setan. Semuanya ini merupakan ujian dari Allah dan aku berusaha keras untuk lulus dengan cara tidak mau memikirkan pertanyaan² dalam hatiku.

Akan tetapi, semua ini ternyata hanyalah awal perjalananku saja. Aku sebenarnya adalah orang yang sangat ingin tahu. Sekarang jika aku memikirkan hal itu, aku berterima kasih karena rasa ingintahuku itulah yang membuatku murtad. Setelah membaca berbagai keterangan Islam, tak mungkin aku bisa mengacuhkannya begitu saja. Hadis² tersebut adalah nyata, dilaporkan dan ditulis dalam buku² Islam. Bagaimana mungkin keterangan² itu adalah ujian jikalau semuanya merupakan bagian dari Islam dan diterima sebagai keterangan sahih oleh para ahli Islam. Bukan kafir yang menulis bahwa Muhammad (53 tahun) ngesex dengan Aisyah (9 tahun). Inilah Islam yang sebenarnya.
Kejutan kedua datang ketika aku membaca Qur’an dalam bahasa yang kumengerti, Inggris. Selama bertahun-tahun aku membaca dan menghafal Qur’an dalam bahasa Arab tanpa mengerti satu kata pun, kecuali kata “Allah” dan “Muhammad.” Saat itu aku tak tahu apa yang kubaca. Tapi sekarang kubaca semua Sura dalam bahasa Inggris. Katanya Qur’an mengandung perkataan Allah, sedangkan aku dulu tak tahu apapun yang dikatakan Allah dalam Qur’an. Setelah membaca, sekali lagi aku merasa sangat terkejut. Semakin banyak aku membaca semakin gundah pula perasaanku. Dalam blog-ku aku jelaskan semua permasalahan ini lebih lanjut, tapi sekarang kujelaskan saja dengan singkat bahwa Qur’an ternyata sangat membosankan, isinya penuh pengulangan hal yang sama, penuh ancaman keji dan tak berguna. Iman Islamku mulai berubah untuk selamanya. Aku menganggap tiada guna untuk sholat pada Allah dengan bahasa yang tak kumengerti.

Akhirnya aku mengemukan keindahan pada Ilmu Pengetahuan (Sains) yang benar² membuka mataku terhadap berbagai kemungkinan baru. Ada banyak sekali keajaiban di dunia sehingga Islam tampak kecil dan tak berarti. Mengapa Allah yang menciptakan seluruh jagad raya bisa merasa khawatir akan perbuatan makhluk² kecil tak berarti seperti manusia? Bukankah sebenarnya dia punya kegiatan lain yang lebih bermakna? Tak perlu mengatakan padaku bahwa dia mengamati kita karena dia cinta dan peduli akan kita. Apakah kau sudah membaca Qur’an? Dari situ kita ketahui bahwa Allah itu ternyata membenci manusia karena dia akan menemukan alasan apapun untuk menyiksa dan menyakiti manusia. Islam menghilangkan keindahan jagad raya dengan cara mengajarkan bahwa kita lahir untuk menjalani berbagai ujian yang dibuat sedemikian rupa sehingga kita akhirnya pasti gagal. Allah menciptakan kita hanya karena dia ingin kita menyembahnya. Semuanya ini tampak tiada gunanya, dan bahkan ****. Ujian ngawur ini menetapkan bahwa kebanyakan orang yang lulus ujian adalah orang² yang lahir di keluarga Islam. Jika hidup adalah ujian, maka ini merupakan ujian yang paling tak masuk akal. Jika itulah makna kehidupan, yakni untuk lulus dari ujian gila, maka gw lebih memilih hidup sesuka gw ajah.

Image
User avatar
abbadul
Posts: 1098
Joined: Thu Jul 29, 2010 12:12 pm

Re: Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Post by abbadul »

Adadeh wrote:
........ Mengapa Allah yang menciptakan seluruh jagad raya bisa merasa khawatir akan perbuatan makhluk² kecil tak berarti seperti manusia? Bukankah sebenarnya dia punya kegiatan lain yang lebih bermakna? Tak perlu mengatakan padaku bahwa dia mengamati kita karena dia cinta dan peduli akan kita. ........
kuta bali
Posts: 2187
Joined: Tue Mar 02, 2010 3:55 am

Re: Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Post by kuta bali »

Kita jangan konsen ke FFI indonesia, tp juga blog2 bahasa Inggris, biar banyak orang semkin mengerti.
slomo
Posts: 112
Joined: Mon Jan 24, 2011 4:07 pm

Re: Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Post by slomo »

Kata Rafi Aziz :
"Akan tetapi, semua ini ternyata hanyalah awal perjalananku saja. Aku sebenarnya adalah orang yang sangat ingin tahu"

Buat para Muslim, meskipun tidak ada komputer Internet, rasa INGIN tahu adalah kunci mengenal islam. Saya buat kapital untuk kata INGIN a.k.a MAU. Jadi bukan persoalan bisa atau tidak bisa !!! Mengenal Islam yg sesungguhnya harus didasari perasaan INGIN TAHU. Bertanyalah pada diri anda, jangan pasrah menerima seperti yg selama ini anda diharuskan.

Salam

Slomo
User avatar
Momad Narsis
Posts: 3461
Joined: Sun Jan 02, 2011 4:35 pm

Re: Rafi Aziz (Pakistan) Murtad

Post by Momad Narsis »

Satu hal yg membuat muslim ragu untuk murtad..!
hanya karna ancaman NERAKA..!! tapi lupa kalau semua ajaran kebencian dan permusuhan akan menyeret manusia kedalam lubang NERAKA..!!
Salam Damai
Post Reply