Page 1 of 1

[Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedunia

Posted: Sat Feb 16, 2013 5:46 pm
by Laurent
Selasa, 12 Februari 2013 15:42:02
Pimpinan Gereja Advent sedunia serahkan penghargaan pada SBY
Reporter : Yulistyo Pratomo

Pimpinan Gereja Advent sedunia memberikan penghargaan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Penghargaan diberikan karena SBY dianggap berperan dalam menjaga kebebasan beragama di Indonesia.

"Memberikan penghargaan pada Pemerintah RI yang memberikan kebebasan beragama dan juga beliau ini (SBY) selalu memberi tuntunan menolong rakyat Indonesia," kata Ketua Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) Uni Indonesia Kawasan Barat, Pdt Joseph S Peranginangin usai bertemu SBY di Pangkalan TNI-AU Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (12/2).

Senada, Ketua GMAHK Sedunia Pdt Ted NC Wilson mengatakan, bersyukur telah diberikan kesempatan bertemu presiden, dengan demikian pihaknya bisa memberikan fungsi dan perannya dalam membantu umat manusia. Dia juga berterima kasih karena SBY memberikan kebebasan beragama di Indonesia.

"Jadi kami bersyukur dengan adanya kesempataan ini, di mana kami bisa berfungsi bagi negara ini. Secara khusus, kami berterimakasih pada presiden karena telah menyediakan kebebasan beragama yang luar biasa pada sejumlah kelompok masyarakat di Indonesia," tandasnya.
(mdk/ian)

http://m.merdeka.com/peristiwa/pimpinan ... a-sby.html

Selasa, 12 Februari 2013 , 22:10:00
SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedunia


Presiden General Conference, Gereja Advent se-Dunia, Pendeta Ted Wilson dan istrinya Nancy V. Wilson usai bertemu Presiden SBY di Jakarta, Selasa (12/2). Foto: Nathalia Laurens/JPNNRELATED NEWS

JAKARTA--Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono mengadakan pertemuan dengan Delegasi Pimpinan Gereja Advent se-Dunia di VVIP Room Pangkalan TNI Angkatan Udara, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, pada Selasa (12/2). Dalam pertemuan itu, para petinggi gereja itu menyampaikan terimakasih pada Pemerintah Indonesia yang berupaya memberi kebebasan beragama untuk masyarakat. Dalam hal ini mereka memuji keragaman budaya dan agama yang diusung Indonesia.

"Saya merasa terhormat bisa berada di Indonesia. Secara khusus kami berterimakasih pada Presiden karena telah menyediakn kebebasan beragama yang luar biasa pada sejumlah kelompok masyarakat di Indonesia," ujar Presiden General Conference, Gereja Advent se-Dunia, Pendeta Ted Wilson usai bertemu Presiden.

Pendeta Ted datang bersama istrinya Nancy V. Wilson. Mereka didampingi Presiden Gereja Advent, Asia Pasifik Selatan, P Alberto C. Gulfan, Presiden Gereja Advent di Indonesia Kawasan Barat Pendeta J. Syukur Peranginangin, Presiden Gereja Advent di Indonesia Kawasan Timur Pendeta Noldy Sakul dan Letjen TNI (Purn) T.B. Silalahi yang menjadi simpatisan jemaat Advent.

Dalam pertemuan itu, kata Ted, pihaknya bersama Presiden saling berbagi cara untuk membantu masyarakat Indonesia. Di antaranya menciptakan lapangan pekerjaan, mengawal persoalan kesehatan dan pendidikan, serta bersama menurunkan angka kemiskinan.

Gereja dengan jumlah jemaat 1.547 di Indonesia ini sudah membantu pemerintah di beberapa daerah untuk membangun rumah sakit dan sekolah.
Di antaranya Rumah Sakit Advent di Bandung, Bandar Lampung, Manado dan Medan.

Untuk pelayanan pendidikan Gereja Advent memiliki 372 sekolah dengan tiga universitas di Indonesia."Kami berharap bisa membantu masyarakat Indonesia untuk memecahkan sejumlah persoalan. Tuhan mengerti apa yang terbaik untuk hidup kita," tutupnya. (flo/jpnn)

http://www.jpnn.com/read/2013/02/12/158 ... nt-Sedunia

Klik Alternatif Diskusi Kalau FFI Terblokir
Faithfreedom Wordpress
Mirror Rss Feed
Faithfreedom forum static

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Sat Feb 16, 2013 6:30 pm
by h4rmful
kalau aku jemaat gereja Advent, pasti aku pertanyakan itu keputusan memberi penghargaan kepada SBY, saat ini gereja udah gak punya taring lagi untuk mengatakan mana yang benar dan seharusnya dikatakan dengan kejujuran dan mana yang tidak seharusnya dikatakan,atau mungkin gereja Advent ini sudah tidak menganggap GKI Yasmin, HKBP Filadelphia dan banyak gereja lain yang dianiaya di Indonesia sebagai saudaranya.

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Sat Feb 16, 2013 7:57 pm
by JANGAN GITU AH
h4rmful wrote:kalau aku jemaat gereja Advent, pasti aku pertanyakan itu keputusan memberi penghargaan kepada SBY, saat ini gereja udah gak punya taring lagi untuk mengatakan mana yang benar dan seharusnya dikatakan dengan kejujuran dan mana yang tidak seharusnya dikatakan,atau mungkin gereja Advent ini sudah tidak menganggap GKI Yasmin, HKBP Filadelphia dan banyak gereja lain yang dianiaya di Indonesia sebagai saudaranya.


karena gereja tidak lagi berbicara atas nama dan untuk Junjungannya Mr. Y yang menekankan, "Katakan Ya jika Ya dan katakan Tidak jika Tidak, apa yang lain dari itu berasal dari yang jahat"

mereka lebih memilih menggunakan istiah "Cerdik seperti ular tulus seperti merpati" meski harus mengorbankan perasaan saudaranya yang teraniaya!

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Sun Feb 17, 2013 8:22 am
by h4rmful
itu yang datangin SBY ke halim pihak gereja ya?kayak gak punya wibawa aja, kalau di luar negeri pemimpin negara yang datang ke gereja berkunjung.buat malu..

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Mon Feb 18, 2013 11:43 am
by Dreamsavior
Keterlibatan dengan politik? bukannya dulu Yesus justru mengecam hal ini??

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Mon Feb 18, 2013 1:06 pm
by Utbahbinabuwaqqash
Kebebasan opo???
Lha wong justru banyak ormas2nya allah swt main anarkis dibiarin aja..! Komentarpun ga!
Itu oknum bos2nya gereja advent mau menjilat kayaknya?
Inget lho, ''kerajaanKu bukan dari dunia ini''
Jadi siapapun sing pengen berpolitik/berkuasa dgn alasan pengen mengembangkan ''kerajaan tuhan'' adalah PENIPU!
Ga ada kerajaan dunia/negara/politik yg bisa lepas dari tepu2!
Persis kayak nabi cabul... pake alasan yg bersifat ilahi utk kepentingan pribadi hi..hi...
termasuk jg partai2 kristen! Hi...hi...hi...hi...

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Mon Aug 26, 2013 5:05 pm
by PremanSeattle
Ikutan Nyimak..

Kenapa harus datang yah?

apakah ada agenda lain di balik kunjungan tsb?

Re: [Pencitraan ???] SBY Dipuji Petinggi Gereja Advent Sedun

Posted: Tue Aug 27, 2013 12:11 pm
by CrimsonJack
Petinggi advent dan SBY itu pasti salibis, bla bla bla... konspirasi bla bla bla...

:turban: